TARAKAN, Headlinews.id – Mengawali tahun 2026, Wali Kota Tarakan, dr. H. Khairul, M.Kes, melantik dan mengambil sumpah sejumlah Pejabat Administrator dan Pejabat Pengawas di lingkungan Pemerintah Kota Tarakan, Jumat (2/1/2026).
Pelantikan digelar di Gedung Serba Guna Kantor Wali Kota Tarakan dan menjadi bagian dari penguatan struktur birokrasi di awal tahun anggaran.
Prosesi pelantikan berlangsung khidmat dan dihadiri jajaran pejabat pimpinan tinggi pratama, kepala perangkat daerah, serta pejabat terkait di lingkungan Pemkot Tarakan.
Para pejabat yang dilantik diharapkan segera menjalankan tugas sesuai amanah jabatan dan mendukung kelancaran roda pemerintahan daerah.
Wali Kota Tarakan menyampaikan ucapan selamat kepada para pejabat yang baru dilantik. Ia menegaskan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan menjadi bentuk peneguhan komitmen, tanggung jawab, dan integritas aparatur dalam melayani masyarakat.
“Jabatan adalah amanah yang harus dijalankan dengan penuh tanggung jawab. Setiap keputusan dan kebijakan yang diambil harus berorientasi pada kepentingan publik serta selaras dengan aturan yang berlaku,” ujar Khairul.
Wali Kota menekankan tantangan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan daerah ke depan semakin kompleks.
Pemerintah Kota Tarakan membutuhkan aparatur yang memiliki kemampuan adaptasi tinggi, responsif terhadap perubahan, serta mampu bekerja secara efektif dan inovatif.
“Kecepatan dan ketepatan dalam bekerja menjadi kebutuhan. Aparatur dituntut mampu berkolaborasi, menjaga disiplin, serta terus meningkatkan kapasitas diri agar pelayanan publik berjalan optimal,” tegasnya.
Khairul mengingatkan profesionalisme ASN tidak hanya diukur dari capaian kinerja, tetapi juga dari sikap, etika, dan integritas dalam menjalankan tugas sehari-hari.
Ia meminta seluruh pejabat yang dilantik agar menjaga kepercayaan yang telah diberikan serta menjadikan jabatan sebagai sarana pengabdian.
“Kepercayaan ini harus dijawab dengan kerja nyata. Tunjukkan kinerja terbaik, jaga integritas, dan bangun sinergi dengan seluruh elemen organisasi,” katanya.
Melalui pelantikan ini, Pemerintah Kota Tarakan berharap para pejabat administrator dan pengawas yang baru dilantik dapat segera menyesuaikan diri dengan tugas dan tanggung jawab masing-masing.
Sekaligus memperkuat koordinasi antarperangkat daerah, serta berkontribusi aktif dalam mendukung pelaksanaan program pembangunan dan peningkatan kualitas pelayanan publik.
Pelantikan tersebut sekaligus menjadi momentum konsolidasi birokrasi di awal tahun 2026, guna memastikan roda pemerintahan Kota Tarakan berjalan efektif, akuntabel, dan berorientasi pada kepentingan masyarakat. (*)










